Dalam rangka peningkatan hasil kinerja serta penataan administrasi perkantoran, tim BPK melakukan kunjungan di BPPKI Bandung pada Selasa, 04/03/2014.
Mengawali tugas utamanya di BPPKI, Tim BPK yang diketuai Mochamad Priono beserta anggota antara lain Farida Kurniawati, Ika Mayasari, Wirawan Arief Nugroho, Welly Silfa Borneo, Rudiati, Latiefah Lestari Dewi, diterima oleh kepala BPPKI, Parulian Sitompul dan struktural BPPKI Bandung. Dalam pertemuan tersebut juga hadir sebagai tim pendamping dari Kominfo; Bambang Setiono (kabag verifikasi biro keuangan Kominfo), Pramono (kabag keuangan Litbang SDM Kominfo) serta Edi Junaedi (kabag umum litbang SDM Kominfo.
Ketua tim BPK, M. Priono mengatakan untuk BPPKI Bandung sebagai sample akan dilakukan pemeriksaan terhadap asset-aset BPPKI Bandung, laporan keuangan tahun 2013 dan pengadaan barang & jasa. Lebih lanjut dikatakan bahwa BPK merupakan mitra kerja bagi instansi yang diperiksa dan bukan sebagai eksekutor, namun memberikan rekomendasi yang sifatnya membangun dan memantau sejauhmana rekomendasi tersebut ditindaklanjuti dalam upaya peningkatan kinerja BPPKI Bandung khususnya Litbang Kominfo pada umumnya.